JANJI SARJANA KEDOKTERAN PERIODE XXXI & SUMPAH DOKTER PERIODE XXIII FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS ALKHAIRAAT
Palu, Sebanyak 8 Dokter Muda dan 15 Lulusan Dokter Baru Fakultas Kedokteran Universitas Alkhairaat mengikuti pengembilan janji sarjana kedokteran dan Sumpah Dokter, yang digelar di Aula Dokter Fikri Hanzen, Rabu 12 Oktober 2022. Dalam rangkaian acara tersebut, pemasangan Jas Dokter Muda dan Pengambilan Sumpah oleh dr. H. A. Mukrimin Amran, Sp.Rad. selaku dekan FK Unisa.
Dokter H. A. Mukramin Amran, Sp.Rad. selaku dekan FK Unisa Palu memberikan arahan dan mengucapkan selamat kepada 8 Dokter Muda ini, bahwa mengikuti janji sarjana kedokteran merupakan awal dalam menggapai cita-cita sebagai dokter. Dan akan diarahkan untuk memasuki tingkat profesi yang menjadi syarat utamanya adalah menjaga kesehatan, rajin belajar serta menjunjung etika karena sudah harus berperilaku sebagai pelayan kesehatan dalam hal ini sebagai dokter. Dan tidak lupa juga telah memberikan sambutan hangat untuk 15 Dokter Baru dan sangat mengharapkan agar lulusan-lulusan dokter Fakultas Kedokteran Universitas Alkhairaat terus belajar, menjaga etika, selalu mengingat sumpah dokter yang diucapkan dan menjaga nama baik Alkhairaat khususnya Fakultas Kedokteran.